Mahasiswa S2 Kesehatan Masyarakat Peminatan Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku (PKIP) Universitas Airlangga ajak Posyandu Remaja Puskesmas Peneleh Kota Surabaya menjadi GENID (Generasi Anti Nikah Dini). Hal ini dilakukan sebagai upaya komitmen remaja untuk menghindari perilaku berisiko dan pernikahan dini yang marak terjadi belakangan ini.
Aplikasi Promosi Kesehatan sebagai mata kuliah yang menjembatani mahasiswa PKIP untuk mengimplementasikan ilmu serta mengamalkannya dengan tujuan menebar manfaat, meningkatkan kesadaran dan membantu meningkatkan kualitas serta derajat kesehatan masyarakat.
Program GENID sebagai upaya inovatif yang diimplementasikan pada sasaran remaja diharapkan dapat membantu remaja merencanakan masa depan yang terencana dengan mengindari permasalahan remaja terkait dengan kesehatan mental, pernikahan dini, seks pranikah dan penyalahgunaan NAPZA.
Peer Group Discussion merupakan salah satu strategi pembelajaran yang diimplementasikan dalam program GENID untuk mengajak seluruh remaja menyampaikan aspirasi, persepsi dan pengalaman melalui diskusi kasus dengan penemuan solusi efektif bersama teman sebaya. Anggota Posyandu mengakui bahwa dengan metode seperti ini rekan Posyandu lebih terbuka dan bercerita dengan leluasa. Setelah berdiskusi dan mendengar penyuluhan pencegahan pernikahan dini, anggota posyandu diarahkan untuk bermain games ular tangga yang berisi konten edukatif dan mereka sangat antusias dalam menyelesaikan games tersebut. Iklan Layanan Masyarakat (ILM), Kipas Edukasi dan Quiz juga beberapa media edukatif lainnya yang digunakan untuk sasaran melalui teori P-Process
- Ayu Ekanita Selaku Kepala Puskesmas Peneleh menyatakan bahwa melalui Program GENID pada Posyandu Remaja dapat memberi dampak membangun dan manfaat serta diharapkan program ini akan berkelanjutan mengingat pentingnya meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku remaja terkait pencegahan pernikahan dini yang berdampak jangka Panjang terhadap kesehatan (mental, fisik dan sosial) agar remaja mampu merencanakan masa depannya dengan baik.
Team Pelaksana : Group 2 Aplikasi Promkes PKIP 2022 (Fandi, Zilvi, Erlinda & Stephani)