Kuliah Tamu Departemen AKK Bahas Contribution of Health Economic Evaluation to Health Policy

0

FKM NEWS – Prof. Dr. Maznah Dahlui dari University of Malaya kembali memberikan kuliah tamu kepada mahasiswa S2 AKK dan S1 Kesehatan Masyarakat peminatan AKK. Kuliah tamu bertajuk Contribution of Health Economic Evaluation to Health Policy diselenggarakan di Aula Sumarto FKM Unair pada (13/02/2020). Penyelenggaraannya berlangsung selama dua setengah jam mulai dari pukul 10.00-12.30 WIB berlangsung secara lancar.

Professor yang ahli dibidang economic evaluation tersebut memulai penyampaian materi dengan garis besar pelajaran yang akan disampaikan. Konsep Universal Health Coverage yang menjadi goal dari upaya perbaikan pelayanan kesehatan termasuk dari segi ekonomi juga turut disampaikan.

Pemahaman terkait evaluasi ekonomi dalam pelayanan kesehatan menjadi salah satu bagian penting dalam pembuatan kebijakan. Dengan kebiajakan yang terarah dan terfokus akan mempengaruhi outcome kesehatan itu sendiri. Sehingga, kemampuan dalam evaluasi ekonomi bagi mahasiswa menjadi penting dan patut diperhatikan.

“ Para pembuata keputusan memiliki garis area berbeda dengan para akademisi, kita para akadeisi bisa berperan dalam publikasi penelitian yang bisa dijadikan dasar dalam membuat keputusan. Tidak usah kita susah-susah mencari mereka tapi biarlah mereka mencari kita melalui penelitian penelitian yang kita publikasikan” terang professor maznah.

Banyak dari karya professor Maznah menjadi acuan dari dibentuknya suatu kebiajakan. Hal tersebut disampaikan dalam pembahasan studi kasus terkait publikasi yang dilakukan Professor Maznah dan menjadi dasar dalam pembuatan keputusan pemerintah Malaysia.

Penulis: Siti Nurul Aini

Editor: Tunjung Senja Widuri