FKM NEWS – Diabetes terus menjadi masalah kesehatan dalam masyarakat global. Diabetes tipe 1, diabetes mellitus tipe 2, dan diabetes mellitus gestasional merupakan tiga jenis utama penyakit diabetes. Jumlah kasus diabetes terus meningkat pada negara maju maupun negara berkembang. Tantangan dalam mengendalikan penyakit diabetes ini diperparah oleh adanya pandemi COVID-19, karena terjadi peningkatan jumlah pasien yang luar biasa, namun dengan sumber daya yang terbatas.
Pandemi sangat memengaruhi pengelolaan dan perawatan bagi pasien yang tidak terinfeksi virus COVID-19, termasuk pasien diabetes. Di masa pandemi ini, masyarakat cenderung memanfaatkan internet sebagai sumber utama memperoleh informasi terkait kesehatan. Hal ini ditunjukkan dengan meningkatnya global searching terkait kesehatan selama pandemi.
Tren juga meningkat pada global searching terkait diabetes terutama pada tipe 1 dan 2. Orang yang menelusuri secara spesifik istilah “diabetes” juga menelusuri jenis diabetes tertentu seperti “diabetes tipe 1”, “diabetes tipe 2”, dan “diabetes gestasional” serta istilah lain yang berkaitan dengan pengobatan diabetes seperti “insulin”.
Hasil penelitian lain menunjukkan terjadinya peningkatan global searching terkait kesehatan selama pandemi COVID-19. Akibat pandemi, sebagian besar rumah sakit harus mengurangi operasional rumah sakitnya di bawah kapasitas 50% hingga mengalokasikan sumber daya mereka untuk merawat pasien COVID-19. Hal ini diprediksi telah berkontribusi pada peningkatan global searching untuk mencari informasi mengenai diabetes selama pandemi di negara maju.
Namun, masih terdapat negara terutama negara berkembang yang memiliki keterbatasan dalam mengakses internet karena memiliki status sosial ekonomi masyarakat yang rendah. Hal ini menjadi salah satu faktor rendahnya minat global searching terkait diabetes. Pandemi juga menimbulkan beberapa tantangan dalam perawatan pasien diabetes di negara berkembang seperti berkurangnya jumlah kunjungan rumah sakit karena disarankan untuk isolasi mandiri dan mengurangi berpergian, sehingga hal ini meghambat perawatan rutin pada pasien diabetes.
Secara umum, terjadi peningkatan pencarian yang signifikan untuk semua jenis diabetes selama pandemi dibandingkan tahun sebelum adanya pandemi. Minat global searching yang meningkat terhadap diabetes ini harus dimaksimalkan oleh dokter dan pejabat kesehatan masyarakat dalam memberikan informasi berdasarkan bukti yang akurat mengenai pencegahan dan pengendalian diabetes di internet. Sehingga dapat membantu dalam meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang diabetes terutama selama masa pandemi.
Penulis : Carmel Sionavelia Magdalena Simorangkir
Editor : Siti Zulaikha