Mengenal Lebih Dekat BKKBN Jawa Timur: Belajar di Luar Kelas Bersama Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga

Berbeda dari biasanya, mahasiswa peminatan kesehatan reproduksi serta biostatistika dan kependudukan program studi Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga melaksanakan kegiatan perkuliahan di luar kampus utama. Kegiatan yang berlangsung pada 30 Agustus 2022 ini bertempat di Kantor Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, jalan Airlangga No. 31-32, Airlangga, Gubeng, Surabaya. Pembelajaran di luar kampus menjadi salah satu cara mahasiswa untuk bereksplorasi dan mengapresiasi peran lembaga pemerintah, dalam hal ini yaitu BKKBN. BKKBN menjadi tempat dimana berbagai inisiatif dan program dibuat untuk meningkatkan kesejahteraan penduduk.

BKKBN merupakan lembaga pemerintah non-departemen yang menjadi pelaksana tugas pemerintahan di bidang pengendalian penduduk dan penyelenggaraan keluarga berencana. BKKBN berdiri secara merata di tiap daerah di Indonesia, untuk menyelaraskan kebijakan kependudukan dan keluarga berencana agar tercipta kualitas hidup penduduk yang lebih baik.

Kegiatan kunjungan ke Perwakilan BKKBN Provinsi jawa Timur ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang peran penting BKKBN dalam mengelola populasi dan keluarga di Jawa Timur. Selain itu, para mahasiswa ingin mengetahui berbagai program yang dijalankan oleh BKKBN Provinsi dan ruangan-ruangan apa saja yang digunakan untuk berbagai kegiatan yang mereka lakukan.

Belajar di luar kelas adalah metode yang efektif untuk mendapatkan pengalaman praktis dan memahami secara langsung bagaimana suatu lembaga pemerintah beroperasi. Para mahasiswa mengikuti tur kantor BKKBN, berinteraksi dengan staf, dan berdiskusi langsung tentang program-program yang sedang berjalan. Mereka juga memiliki kesempatan untuk melihat ruangan-ruangan di kantor tersebut yang digunakan untuk berbagai kegiatan pendukung.

Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan pemahaman para mahasiswa tentang peran BKKBN Jawa Timur, tetapi juga memberikan wawasan berharga tentang bagaimana pemerintah daerah bekerja dalam hal populasi dan keluarga. Belajar di luar kelas semacam ini dapat menjadi pengalaman berharga yang akan membentuk pemahaman yang lebih baik tentang peran penting lembaga-lembaga pemerintah dalam masyarakat.

 

Penulis: Elisa Sholikhati Amalia dan Rizkita Nur Azizah